Meriah, Launching Senam Sehat Unimal Diikuti Ribuan Orang

SHARE:  

Humas Unimal
Ribuan orang ikutiu launching senam sehat Universitas Malikussaleh yang dilaksanakan di kampus Bukit Indah, Lhokseumawe, Minggu (8/9/2019). FOTO : Abdul Hadi

UNIMALNEWS | Lhokseumawe - Acara Launching Senam Sehat dan bazar yang dilaksanakan oleh  Universitas Malikussaleh berlangsung dengan meriah. Acara yang pelaksanaannya dipusatkan di kampus Bukit Indah Lhokseumawe ini diikuti oleh ribuan mahasiswa, sivitas akademika Unimal serta masyarakat.

Dari pantauan langsung unimalnews, ada 5000 massa hadir dalam kegiatan yang dilaksanakan pada hari Minggu (8/9). Keadaan di kampus Bukit Indah yang biasanya sepi di hari Minggu mendadak sangat ramai dan penuh sesak dengan manusia.

Senam sehat Unimal ini menghadirkan instruktur senam Zumba berlisensi internasional, Zin Rizal. Rizal juga turut membawa anggota komunitas senamnya yaitu Rizal Zumba Club dalam kegiatan ini.

Turut hadir dalam launching senam sehat Unimal adalah Wakil Walikota Lhokseumawe Yusuf Muhammad, Danlanal Lhokseumawe Kolonel Laut (P) M Sjamsul Rizal,  Dandim 013/Aceh Utara Letkol Inf Agung Sukoco dan beberapa pejabat Forkompimda lainnya dari Kota Lhokseumawe dan Kabupaten Aceh Utara.

Acara launching tersebut juga bertambah meriah dengan adanya bazar setelah senam berlangsung. Bazar ini diikuti oleh masyarakat, sivitas akademika dan mahasiswa yang memiliki produk inovasi dan juga jajanan rakyat. Terdapat lebih dari 60 stand yang ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini.

Rektor Unimal, Dr Herman Fithra menyampaikan bahwa salah satu tujuan dari pelaksanaan kegiatan ini untuk meningkatkan silaturrahim antara masyarakat dengan sivitas akademika Unimal. Unimal ini merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari masyarakat, sudah seharusnya lebih dekat dengan masyarakat.

Selanjutnya menurut Rektor, kegiatan ini juga bertujuan untuk menghidupkan kampus. Kampus yang biasanya sepi karena tidak ada aktivitas perkuliahan dan perkantoran pada hari Minggu, bisa tetap ramai dikunjungi orang. Harapannya tidak hanya saat launching saja yang ramai, kita juga ingin pada minggu-minggu berikutnya kampus di Bukit Indah ini juga bisa hidup.

Kegiatan senam  dan bazar ini akan rutin kita laksanakan. Sekali dalam sebulan yakni pada minggu pertama kita akan laksanakan kegiatan ini, tutup Rektor.[ryn]


Kirim Komentar