Sering Muncul Hoax tentang Rektor Unimal, Ini Cara Tangkalnya

SHARE:  

Humas Unimal
Kepala UPT. Kehumasan Teuku Kemal Fasya menyampaikan informasi dalam sebuah kegiatan yang dilaksanakan oleh UPT. Kehumasan dan Hubungan Eksternal Universitas Malikussaleh

UNIMALNEWS I Lhokseumawe - Kasus whatsapp dan SMS penipuan yang diterima kampus Unimal bukan hanya di kalangan mahasiswa Bidikmisi, tapi juga diterima oleh alumni.

Sebagaimana terjadi pada sepanjang Senin dan Selasa 18-19/2/2019, beberapa alumni mengadu kepada UPT Kehumasan dan Hubungan Eksternal mendapatkan SMS yang mengaku sebagai rektor Unimal, Dr. Herman Fithra. Dari SMS itu disebutkan akan ada acara rakernas Kemristekdikti dan akan mendapatkan uang transport dan akomodasi, dengan mencatut juga nama Prof. Ainun Naim, Ph.D.

Menurut Kepala Kehumasan dan Hubungan Eksternal Unimal, Teuku Kemal Fasya, semua SMS dan Whatsapp tentang uang perjalanan dinas dan bantuan uang tunai adalah berita plsu atau hoax. Sebenarnya mahasiswa dan alumni bisa memancing sang pengirim untuk mencari tahu dimana posisi sang penipu. "Atau serahkan no pengiriman ke Kehumasan untuk dicek lokasi sang penipu", ungkap Kemal.

Hal lain adalah, jangan pernah terkecoh untuk mau digiring ke ATM. Modus penipuan seperti ini biasa akan menguras uang melalui kode tertentu yang dipandu di ATM. Termasuk jangan pernah memberikan pin kepada sang penelepon.

Demikian pula jika mengetahui siapa yang menyebarkan SMS penipuan itu, bisa melaporkan ke UPT Kehumasan dan Hubungan Eksternal, ke nomor 085261954629.


Kirim Komentar