UNIMALNEWS | Krueng Geukueh - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM) Universitas Malikussaleh kelompok 31 adakan psikoedukasi tentang bahaya merokok dan stop bullying pada siswa SD Negeri 17 Dewantara, Gampong Bangka Jaya, Kacamatan Dewantara, Aceh Utara, Senin (1/11/2023).
Mahasiswa KKN memberikan pengetahuan tentang betapa bahaya merokok dan bullying yang tengah marak terjadi pada anak-anak sekarang ini dengan melalui video dan penjelasan materi.
Abram MJ Banurea selaku ketua kelompok menyampaikan bahwa tujuan kegiatan ini adalah untuk mengajak siswa untuk hidup sehat dengan menjauhi rokok dan meningkatkan kesadaran tentang pentingnya mencegah tindakan bullying di lingkungan sekolah.
"Psikoedukasi ini diadakan guna memberikan ilmu dan pemahaman bagi siswa agar tidak terjerumus kedalam hal-hal yang tidak baik, maka materi ini sangat perlu kami sampaikan kepada adik-adik," ungkapnya.
Ia juga menjelaskan bahwa kegiatan psikoedukasi ini terbagi dalam dua pembahasan yaitu Bahaya Merokok dan Bullying. "Untuk pemateri Bahaya Merokok di sampaikan oleh Putri Berutu sedangkan pemateri Bullying dipaparkan oleh Annisa Fadila dan Lola Wahyuni," tambahnya.
Kepala sekolah, Muzakkir mengucapkan terimakasih kepada Mahasiswa KKN Unimal yang telah memberikan ilmu yang sangat bermanfaat kepada siswanya. "Semoga siswa di sini dapat menerapkan ilmu yang telah diberikan oleh mahasiswa dalam kehidupan sehari-hari mereka," pungkasnya.
Kegiatan sosialisasi ini dilakukan bersama mahasiswa KKN-PMM kelompok 31 yang terdiri dari Abram MJ Banurea, Febrianti Sumaya, Indah Purnama Sari, Citra Rahayu, Lola Wahyuni, Annisa Fadila, Riqqa Jinani, Zahlul Fasya, Aprilia Ningsih, Bayu Ricardo, Lira Prawira Hasibuan, Fikri Hidayat, Rismawati, Putri Berutu dan Qoila Hafsah. [fzl]