Mahasiswa KKN K117 Adakan Lomba Religi dan Hiburan untuk Anak-Anak di Seuneubok Drien

SHARE:  

Humas Unimal
Mahasiswa KKN K117 Adakan Lomba Religi dan Hiburan untuk Anak-Anak di Seuneubok Drien

UNIMALNEWS | Krueng Geukueh -  Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM) Kelompok 117 Universitas Malikussaleh membuat lomba untuk anak-anak di Gampong Seuneubok Drien Kecamatan Kuta Makmur Kabupaten Aceh Utara, Senin (12/11/2023).

Aswin Amin ketua kelompok KKN 117 mengatakan, perlombaan ini bertujuan untuk menguji dan meningkatkan kemampuan anak-anak di Gampong Seuneubok Drien yang selama ini telah dipelajari oleh mereka.

“Sebelumnya di Gampong Seuneubok Drien jarang dilakukan perlombaan religi dan hiburan. Ini yang mendorong April dan empat belas rekannya untuk mengadakan perlombaan tersebut." Tujuannya untuk menguji serta menghibur anak-anak di Desa Seuneubok Drien," ujarnya.

Kemudian, April menyebutkan, kegiatan ini dilakukan pada tanggal 12-13 November 2023 di meunasah gampong, kegiatan ini diikuti oleh seluruh anak-anak yang ada di Gampong Seuneubok Drien.

“Ada 2 kategori lomba Religi yaitu lomba Adzan dan Pidato, untuk lomba hiburan ada empat kategori yaitu estafet kertas karton, kelereng, masukan paku dalam botol, dan mewarnai,” ungkapnya.[tmi]


Berita Lainnya

Kirim Komentar