UNIMALNEWS | Lhokseumawe - Himpunan Mahasiswa Teknik Kimia (Himatemia) menjadi tuan rumah pelaksanakan Rapat Koordinasi Daerah Badan Koordinasi Kegiatan Mahasiswa Teknik Kimia Daerah VII (RakordaBKKMTKI D VII). Kegiatan ini dilaksanakan di Lhokseumawe, 20-25 November 2023.
Badan Koordinasi Kegiatan Mahasiswa Teknik Kimia (BKKMTKI) adalah organisasi berskala nasional yang melakukan koordinasi kegiatan dan komunikasi antar lembaga mahasiswa Teknik Kimia Indonesia. Himatemia FT-UNIMAL adalah bagian dari BKKMTKI Daerah VII.
Salah satu program kerja dari BKKMTKI Daerah VII adalah melaksakan Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda). Tujuannya yaitu untuk untuk mengenal sejauh mana perkembagan organisasi tersebut, apakah berkembang kearah yang lebih baik ataupun jusru mengalami kemunduran baik dari segi kualitas maupun hal lainnya. Selain itu moment Rapat Koordinasi Daerah juga bisa digunakan untuk instropeksi semua kekurangan-kekurangan yang mungkin ada selama organisasi itu berjalan.
Kegiatan Rakorda dimulai dengan opening ceremony yang dilaksanakan pada 20 November 2023 di Aula Cut Mutia Unimal. Kegiatan ini dibuka oleh Wakil Dekan III Bidang Kemahasiswaan dan Alumni FT-UNIMAL, Ahmad Nayan ST., MT, serta dihadiri oleh Kaprodi Teknik Kimia FT-UNIMAL, Dr Ir Rozanna Dewi, MSc, IPM, dan beberapa dosen lainnya. Acara ini juga dihari oleh para pimpinan Ormawa FT-Unimal dan mahasiswa Teknik Kimia pada setiap angkatannya.
Acara dilanjutkan dengan dengan pelaksanaan seminar nasional tentang industri dengan narasumber Wakil Rektor 1 Unimal, Dr Ir Azhari, IPM, ASEAN Eng. Selain itu, para peserta RAKORDA juga diajak untuk berkunjung ke Prodi Teknik Kimia dan juga mengunjungi PT Pupuk Iskandar Muda [tkf]