Mahasiswa Adbis Unimal Sosialisasi Pengelolaan Sampah Plastik Menjadi Ecobrick

SHARE:  

Humas Unimal
Mahasiswa Adbis Unimal Sosialisasi Pengelolaan Sampah Plastik Menjadi Ecobrick. Kamis, (05/01/2024).

UNIMALNEWS | Lhokseumawe - Mahasiswa Program Studi Administrasi Bisnis Jurusan Ilmu Administrasi Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik Universitas Malikussaleh melakukan kunjungan dan sosialisasi kepada anak-anak untuk pengelolaan sampah plastic menjadi ecobrick di Gampong Paya Punteut, Muara Dua, Lhokseumawe. Kamis, (05/01/2024).

Kegiatan yang bertemakan “Ayo olah sampah Plastik menjadi Ecobricks“ bertujuan untuk menambah wawasan dan memberikan edukasi kepada anak-anak sekolah bagaimana cara mengelola sampah terutama sampah plastik.

Ketua pelaksana Nursabrina Rambe menyebutkan gagasan ini muncul seiring di Kota Lhokseumawe sedang menggalakkan kota bersih dan bebas sampah. Namun ada banyak jenis sampah plastic yang sering ditemukan, seperti sedotan dan gelas plastik yang membutuhkan waktu sekitar 20 dan 50 tahun untuk terurai.

“Botol plastik butuh sekitar 450 tahun untuk terurai. Melalui cara sederhana mengubah sampah plastic menjadi ecobrik merupakan cara sederhana untuk mengurangi sampah, hanya beberapa bahan yang perlu disiapkan adalah botol plastik bekas dan sampah plastik yang sudah dibersihkan. Hasil guntingan itu dimasukkan ke dalam botol plastik dan dipadatkan dengan bantuan tongkat atau kayu" ungkap Nursabrina.

Keuchik Gampong Paya Punteut Saiful mengatakan sangat mengapresiasi dan mempersilahkan mahasiswa untuk melakukan sosialisasi ini “Saya sangat berterima kasih dengan dilaksanakan sosialisasi ini dapat meningkatkan kesadaran anak-anak Gampong terhadap pemeliharaan lingkungan, mengurangi sampah plastik serta dapat dijadikan sesuatu yang berguna.“ ujarnya.

Kegiatan ini dilakukan dengan rancangan memperlihatkan materi dalam video, kemudian dijelaskan kepada anak-anak, yang selanjutnya dipraktekkan secara langsung oleh anak-anak. [rky]


Berita Lainnya

Kirim Komentar