Perkuat Basis Science Para Santri, Dosen Teknik Unimal Melakukan Pengabdian di Dayah Modern Arun Lhokseumawe

SHARE:  

Humas Unimal
Memperkuat Basis Science Para Santri, Dosen Fakultas Teknik Melakukan Pengabdian di Dayah Modern Arun Lhokseumawe.Foto: Ist

UNIMALNEWS | Lhokseumawe - Pengabdian terhadap masyarakat merupakan salah satu bentuk kegiatan seorang dosen dalam mewujudkan Tri Darma Perguruan Tinggi. Melalui kegiatan ini diharapkan Perguruan Tinggi dapat memberikan kontribusi secara langsung terhadap pembangunan masyarakat terutama dalam aspek pengembangan sumber daya manusia, baik itu di desa-desa, instansi pemerintahan maupun di sekolah-sekolah.

Pengabdian terhadap masyarakat tersebut dilakukan oleh Dosen Fakultas Teknik Universitas Malikussaleh di Dayah Modern Arun (DAMORA) Lhokseumawe, dengan mengusung tema “Memperkuat Basis Fisika Dan Matematika Sebagai Modal Kuat Menembus Snmptn, UTBK Dan SBMPTN 2020 Di Dayah Modern Arun Lhokseumawe”.

Ketua Tim Pengabdian Deassy Siska S.Si M.Sc kepada Unimalnews, Kamis (12/9/2019) mengatakan peminat UTBK, SBMPTN dan SNMPTN di tahun 2020 akan mengalami kenaikan grafik. Para siswa lulusan DAMORA diharapkan tidak hanya menjadi peserta peminat pada Ujian Masuk Perguruan Tinggi di tahun 2020, melainkan ikut ambil bagian sebagai mahasiswa yang diterima di perguruan tinggi Negeri.

"Ada beberapa bidang yang diujiankan, salah satunya adalah Fisika. Didalam bidang saintek khususnya Fisika, tidak semua materi fisika di keluarkan pada tahapan ujian masuk ini, ada materi wajib dan ada pula materi yang persentase  dikeluarkannya soal tersebut sangat sedikit," kata Deassy Siska.

Selain itu, Tim dosen Fakultas Teknik juga mengadakan perlombaan Hitung Cepat bidang matematika dan fisika untuk setiap angkatan Aliyah dan juga tsanawiyah dengan menyediakan 36 piala penghargaan yang di bagikan kepada santri yang dapat mencapai score tertinggi dalam perlombaan hitung cepat.

“Senang rasanya dapat berbaur, berbagi ilmu dan menebar kebahagiaan kepada para santri”tutur Deassy Siska.

Sementara dua anggota Tim Pengabdian lainnya Armelia Dafrina ST MT dan Maryana S.Si M.Si menyebutkan dalam SNMPTN, UTBK dan SBMPTN selalu ada tahapan ujian TPA atau TKDA. Didalam tahapan ujian TPA, metode soal 60 persennya adalah matematika dasar dan selebihnya adalah ilmu logika. Kemudian didalam bidang saintek, matematika IPA juga memegang peranan penting, sehingga khusus untuk matematika, ada 2 tahapan ujian yang harus dilewati para calon mahasiswa dan mahasiswi.

“Kuasai matematika, InsyaAllah 50 persen peluang lulus itu sudah ditangan, karena biasanya anak2 yang menguasai bidang matematika akan menguasai pula bidang Fisika dan kimia,"terangnya.

Dua orang anggota tim pengabdian lainnya yaitu Nurmalita S.Si M.Si yang berperan sebagai dosen Fisika dari Universitas Malikussaleh dan ibu Armelia Dafrina, ST, MT.

Nurmalita juga anggota pengabdian dari dosen Fisika Universitas Malikussaleh mengatakan pada umumnya materi gerak lurus dan elektromagnetika menempati peluang persentase yang tinggi pada setiap tahapan ujian saintek bidang fisika.

"Oleh karena itu, untuk amannya, kuasai materi GLBB (Gerak Lurus Berubah Beraturan) dan elektromagnetika dengan baik disamping tidak mengabaikan materi2 fisika yang persentase keluarnya kecil,"jelasnya.

Kepala Sekolah Madrasah Aliyah DAMORA, Hamdun Fadhil Lc MA mengapresiasikan program pengabdian masyarakat dari tim dosen Fakultas Teknik Unimal. Dia berharap kegiatan tersebut tidak hanya selesai sampai disini saja melainkan diharapkan dapat terus berlanjut, tidak hanya dibidang saintek tetapi juga mencakup pelatihan dan pembinaan wawasan di bidang psikologi baik untuk guru maupun untuk para santri.

"Kami berharap adanya kontribusi Universitas Malikussaleh untuk mengirimkan mahasiswa-mahasiswa Praktek Kerja Lapangan (PKL) ke sekolah DAMORA khususnya mahasiswa Fakultas Keguruan dan Psikologi,"harapnya.

Kegiatan turut dihadiri oleh tim dewan guru dan bagian akademik MTs Ustadz Ma’ruf Badaruddin, S.PdI serta akademik Aliyah Ustadz Shodiq Mustafa, S.PdI. Dari awal sampai dengan akhir , acara kegiatan ini di pandu oleh Ustadz Teuku Marthunis, S.Pd selaku Pembina Bakat Santri DAMORA.

Sedangkan untuk Piala penghargaan bagi para juara dan sertifikat akan diberikan pada saat apel pagi di hari senin tanggal 16 September 2019.[tmi]


Berita Lainnya

Kirim Komentar