UNIMALNEWS | Lhoksukon – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Malikussaleh kelompok 97 melaksanakan kegiatan pembuatan kerupuk sabu-sabu nasi (sabun) di gampong Pulo Iboih Kecamatan Kuta Makmur Aceh Utara, Minggu (22/9).
Kerupuk sabun ini berbahan baku nasi, udang sabu-sabu, tepung tapioka, ketumbar, bawang putih dan garam.
Menurut Yola Tasya Marini salah seorang anggota KKN kelompok 97, pelatihan pembuatan kerupuk sabun memiliki tujuan untuk melatih kemampuan ibu-ibu dalam hal mengolah sinaslem (sisa nasi semalem) menjadi kerupuk. Waktu kosong pada saat tidak pergi ke sawah dapat diisi untuk hal yang lebih berguna dan bermanfaat.
Sedangkan sasaran dari kegiatan pelatihan pengolahan kerupuk sabun ini adalah masyarakat dapat membentuk suatu industri rumahan kelompok industri kecil pembuatan kerupuk sabun sehingga dapat meningkatkan pendapatan masyarakat, jelas Yola.
Kegiatan ini dilaksanakan di meunasah Pulo iboih. Dengan adanya kegiatan ini diharapkan ibu-ibu gampong Pulo Iboih dapat menerapkan pembuatan kerupuk sabun yang telah dilakukan baik untuk konsumsi sendiri dan terlebih membuat kelompok industri rumahan yang dapat meningkatkan pendapatan harap Agus Muliiadi Bancin, humas Kelompok 97
Kegiatan pembuatan kerupuk sabun ini mendapat apresiasi dari ibu-ibu yang hadir. “Saya sangat senang dengan diadakannya kegiatan ini karena ibu-ibu desa Pulo Iboih dapat membuat kerupuk sabun sendiri di rumahnya serta dapat menginovasikan rasa dari kerupuk sabun itu sendiri sesuai dengan keinginan mereka serta bisa menghemat keuangan keluarga, ” ujar Nurbaiti, salah satu peserta yang hadir dalam kegiatan tersebut.[ryn]