HMI Komisariat Pertanian Unimal Gelar RAK Ke-XII dan MUSKOHKOM Ke-VII

SHARE:  

Humas Unimal
HMI Komisariat Pertanian UNIMAL Gelar RAK Ke-XII dan MUSKOHKOM Ke-VII

UNIMALNEWS | Lhokseumawe – Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Komisariat Pertanian Universitas Malikussaleh (UNIMAL) sukses menggelar Opening Ceremony Rapat Anggota Komisariat (RAK) Ke-XII dan Musyawarah Kohati Komisariat (MUSKOHKOM) Ke-VII pada Sabtu, 8 Maret 2025, di Sekretariat HMI Cabang Lhokseumawe-Aceh Utara.

Kegiatan ini mengusung tema “Regenerasi Kepemimpinan yang Berintegritas dan Progresif Demi Mewujudkan Resolusi Pasti bagi HMI Komisariat Pertanian UNIMAL.” Acara tersebut dihadiri oleh panitia, kader HMI Komisariat Pertanian UNIMAL, pengurus komisariat, Ketua Umum HMI Cabang Lhokseumawe-Aceh Utara, Ketua Bidang Hubungan Antar Lembaga Kohati Badko Aceh, Ketua Komisariat Selintas Cabang Lhokseumawe-Aceh Utara, serta tamu undangan lainnya.

Ketua Panitia Pelaksana, Agus Apandi Pangaribuan, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah mendukung terselenggaranya acara ini. “Persiapan yang kami lakukan tentu tidak lepas dari berbagai tantangan, namun berkat kerja sama dan semangat kebersamaan dari semua pihak, akhirnya kita bisa melaksanakan RAK ini dengan baik. Kami dari panitia berharap acara ini dapat berjalan dengan lancar,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua Umum HMI Komisariat Pertanian UNIMAL, Andika Pratama, menekankan bahwa RAK dan MUSKOHKOM merupakan forum musyawarah tertinggi di tingkat komisariat. “Forum ini memiliki peran penting dalam menilai serta mengevaluasi kinerja kepengurusan sebelumnya, merumuskan kebijakan organisasi ke depan, dan memilih kepemimpinan baru yang akan melanjutkan estafet perjuangan kita. Oleh karena itu, momentum ini bukan sekadar acara seremonial, tetapi juga menjadi ajang refleksi bagi kita semua untuk menentukan arah dan masa depan organisasi,” jelasnya.

Ketua Bidang Hubungan Antar Lembaga Kohati Badko Aceh, Ainun Nabilah Rahmanita, yang juga merupakan kader HMI Komisariat Pertanian UNIMAL, turut memberikan apresiasi terhadap acara ini. “Sebagai bagian dari Kohati Badko Aceh, kami sangat mengapresiasi dedikasi dan semangat juang kader-kader HMI di tingkat komisariat dalam menjaga eksistensi organisasi. Kohati memiliki peran strategis dalam membentuk kader Muslimah yang intelektual, berintegritas, dan mampu berkontribusi dalam berbagai sektor kehidupan maupun kepemimpinan. Saya berharap dalam forum ini kita dapat berdiskusi secara konstruktif, kritis, dan tetap menjunjung tinggi nilai-nilai ukhuwah Islamiyah,” ungkapnya.

Ketua Umum HMI Cabang Lhokseumawe-Aceh Utara, Surya Distamura, menyoroti pentingnya tanggung jawab komisariat dalam menjalankan program organisasi. “Ada tiga tanggung jawab utama yang harus dijalankan oleh komisariat, yaitu pelantikan, Latihan Kader 1 (Basic Training), dan pelaksanaan RAK & MUSKOHKOM. Kegiatan ini merupakan tanggung jawab akhir dari komisariat,” ujarnya.

Ia juga berharap kegiatan ini dapat berjalan dengan baik dan sesuai aturan yang berlaku. “Semoga hasil dari RAK ini dapat membawa dampak positif bagi komisariat dan organisasi secara keseluruhan,” tambahnya.[tmi]


Kirim Komentar