UNIMALNEWS | Lubuk Basung - Empat orang mahasiswa Universitas Malikussaleh dari Program Studi Pendidikan Dokter yang melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Kanagarian Taluak IV Suku Kecamatan Banuhampu Kabupaten Agam membantu pemerintah Nagari dalam mensosialisasikan kawasan wajib masker kepada warga, Jum’at (1/5/2020). Empat mahasiswa itu adalah, Narisha Amelia Putri, Lisna Agiara, Viola Septina dan Adilla Afra Amri.
Sosialisasi yang dilakukan bersama dengan Pemerintah Nagari ini disebabkan semakin meningkatnya jumlah orang yang terkena Covid-19 di Provinsi Sumatera Barat, meskipun Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) sudah berlaku sejak tanggal 22 April 2020.
Menurut Narisha, upaya sosilisasi ini dilakukan dengan cara door to door dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan di masa Covid-19 ini. Dalam sosialisasi tersebut dibagi beberapa tim, yang mana masing-masing tim mempunyai tanggung jawab pada suatu daerah.
Sementara itu Wali Nagari Taluak IV Suko, Risman mengatakan bahwa kegiatan sosialisasi ini dilakukan untuk meningkatkan kesadaran dan kewaspadaan warga terhadap virus Corona. “Pemakaian masker merupakan salah satu cara untuk menghindari virus tersebut. Kita juga merencanakan untuk segera membagikan masker kepada setiap warga yang ada di Nagari Taluak IV Suku. Harapannya jangan sampai ada warga di Kanagarian ini yang terkena virus tersebut,” ucap Risman.[ryn]