Kelompok KKN 093 Bagikan Masker Kepada Warga yang Melintas di Jalan

SHARE:  

Humas Unimal
Mahasiswa KKN Kelompok 093 Universitas Malikussaleh membagikan masker kepada masyarakat yang melintas di Jalan Sisingamangaraja, Kecamatan Medan kota, Medan, Provinsi Sumatera Utara.Foto: Ist

*Kelompok KKN 093 Bagikan Masker Kepada Warga yang Melintas di Jalan*

UNIMALNEWS | Medan - Mahasiswa KKN Kelompok 093 Universitas Malikussaleh membagikan masker kepada masyarakat yang melintas di  Jalan Sisingamangaraja, Kecamatan Medan kota, Medan, Provinsi Sumatera Utara, Selasa (27/10/2020).

Mahasiswa yang tergabung dalam kelompok 093 yaitu, Dinda Ningtyas, Fakhrozi Umari, R Donny Amelia, dan Youlien Leibnitz S. Brahmana  dari Prodi Teknik Industri, Sri B Muh Masril dari Prodi Sistem Informasi,  Ade Nilawati Harahap dan Riska Oktaviani Ginting dari Prodi Administrasi Publik. Mereka dibimbing oleh DR Hamdani.

Ketua kelompok, Dinda Ningtiyas mengatakan, sebelumnya telah didiskusikan dengan pihak yang terlibat yaitu relawan PMI Sumut dan Camat Medan Kota. Pembagian masker digelar untuk para warga dan pengendara bermotor yang lalu-lalang di area setempat.

"Ada sekitar 1.500 pcs yang kami bagikan kepada pengendara bermotor, hal ini dilakukan demi mencegah penyebaran Covid-19 di Kota Medan," katanya.

Lanjut Dinda, seluruh pihak wajib mematuhi protokol kesehatan seperti yang tertuang dalam Peraturan Wali Kota (Perwal) 27/2020 tentang Pedoman Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) Pada Kondisi Pandemi Covid-19. Hal ini dimaksudkan agar seluruh masyarakat dapat menerapkan protokol kesehatan minimal menggunakan masker.

“Semoga masyarakat lebih patuh dalam menggunakan masker, apalagi saat beraktifitas di luar rumah untuk menjaga dan melindungi penyebaran Covid-19,” tutupnya.[tmi]


Berita Lainnya

Kirim Komentar