Cegah Penularan Covid-19, Mahasiswa KKN 322 Membagikan Sabun Cuci Tangan di Masjid

SHARE:  

Humas Unimal
Cegah Penularan Covid-19, Mahasiswa KKN 322 Membagikan Sabun Cuci Tangan di Masjid. Foto: Ist

UNIMALNEWS | Kualasimpang - Untuk memutus mata rantai penularan Covid-19 Mahasiswa Universitas Malikussaleh yang sedang melakukan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Skema Penanggulangan Covid-19 yang tergabung dalam Kelompok 322 membagikan sabun cuci tangan di Masjid yang ada di Kota Kualasimpang, Aceh Tamiang, Senin (9/11/2020).

Mahasiswa yang tergabung dalam kelompok 322 adalah Dani Putra dan Tiara dari Prodi Akuntansi, Jihad  dari Prodi Sistem Informasi, Juni Hardiansyah dari Prodi Teknik Elektro, Ilham Aditya dari Prodi Teknik Industri, Riyanda dari dan Meri Andri Yanti Prodi Administrasi Publik. Mereka dibimbing oleh Rasyimah MEd.

Ketua kelompok KKN 322, Dani Putra mengatakan, selain memberikan sabun cuci tangan, mereka juga memberikan masker kepada warga yang sedang berada di masjid serta menempelkan brosur budaya 3M (Memakai Masker, Mencuci Tangan dengan Sabun, dan Menjaga Jarak) di lingkungan masjid tersebut.

"Kegiatan ini merupakan salah satu metode untuk memutus mata rantai penularan Covid-19. mengingat saat ini Kabupaten Aceh Tamiang merupakan salah satu daerah zona orange Covid-19 di Provinsi Aceh,” katanya.

Dani berharap, dengan adanya kegiatan ini, semoga bisa memutus mata rantai penularan Covid-19 dan mengubah zona orange menjadi zona hijau kembali di Kabupaten Aceh Tamiang.[tmi]


Berita Lainnya

Kirim Komentar