UNIMALNEWS | Bireuen - Mahasiswa KKN Kelompok 35 Universitas Malikussaleh melaksanakan pelatihan pemberdayaan energi biomassa berupa pembuatan bricket arang dari batok kelapa di Gampong Keude Matang Glumpang Dua, Kecamatan Peusangan, Bireuen, kamis (8/7/2021).
Ketua kelompok KKN, Khawarizmi mengatakan, kegiatan pelatihan ini melibatkan warga Gampong Keude Matang Glumpang Dua. Pembuatan bricket arang ini tidak sulit, karena bahan baku batok kelapa banyak tersedia di gampong tersebut. Pelatihan ini juga merupakan salah satu program dari kegiatan KKN kelompok 35.
“Pembuatan bricket dengan tempurung kelapa mudah dan sederhana dan juga memiliki banyak manfaat. Bricket arang memiliki nilai ekonomis yang tinggi apabila dikemas dengan menarik,” katanya.
Dosen Pendamping Lapangan (DPL), Safwandi mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh kelompok 35 tersebut.
“Selain bisa meningkatkan ekonomi masyarakat, penggunaan batok kelapa sebagai bricket arang juga dapat meningkatkan pemanfaatan limbah hasil hutan, menghemat penggunaan kayu sebagai hasil utama hutan sehingga kita dapat meminimalisir penebangan hutan dan ikut serta dalam usaha pelestarian lingkungan,” tutupnya.[tmi]