UNIMALNEWS | Bireuen - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran dan Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM) Universitas Malikussaleh Kelompok 143 melaksanakan kegiatan gotong royong pembangunan jalan lorong di Gampong Blang Panjo Kecamatan Peusangan, Kabupaten Bireuen, pada Minggu (31/10/2021).
Mahasiswa yang tergabung dalam kelompok 143 itu yaitu Asadda Qulfaj (Prodi Teknik Mesin), Akmal Sujudi (Teknik Elektro), Reja Azwani (Manajemen), Hayatul Amna, Lamuna, Khaira Maulida (Psikologi), Alpi Wirda, Rahmi Rizkia (Teknik Sipil), Fira Zainora dan Zikra Amelia (Prodi Sosiologi). Mereka semua di bawah bimbingan, Teuku Kemal Fasya, SAg, MHum sebagai Dosen Pembimbing Lapangan (DPL).
Ketua KKN-PPM, Asadda Qulfaj mengatakan kegiatan gotong royong bersama masyarakat tersebut dilakukan agar perencanaan pembangunan jalan lorong di Gampong Blang Panjoe tersebut dapat terlaksana dengan segera, sehingga dapat mempermudah masyarakat di daerah setempat. “Kita ingin agar akses jalan ini dapat memudahkan kegiatan masyarakat,” ungkapnya.
Keuchik Gampong Blang Panjoe, Teuku Mahyudin, S.Pd berharap dengan keberadaan mahasiswa KKN selama satu bulan di gampong itu mulai 26 Oktober hingga 25 November 2021, dapat memberikan dampak yang baik terhadap masyarakat. “Terlebih lagi mereka aktif memulai kegiatan dengan bersih-bersih di sekitar kantor keuchik, meunasah dan juga WC umum di Gampong Blang Panjoe ini,” kata Teuku Mahyuddin.
Menurut Mahyuddin, mahasiswa KKN sudah menyampaikan beberapa program kerja yang yang dilaksanakan dalam beberapa hari ke depan, salah satunya perayaan maulid Nabi Muhammad SAW. [kur]