UNIMALNEWS | Tamiang - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata-Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM) kelompok 187 Universitas Malikussaleh melaksanakan kegiatan belajar bersama dengan anak-anak di Dusun Kebun Ubi, Desa Rantau Pauh, Kecamatan Rantau, Aceh Tamiang, Sabtu (6/11/2021).
Mahasiswa yang telah bergabung dalam kelompok KKN-PPM K187 yaitu Sarah Ramadani (Ekonomi Pembangunan), Lidya Istiqa (Teknik Informatika), Yunita Sari (Teknik Elektro), Damayanti (Teknik Elektro), Zukma Dona Sari, Nadya Restianda, Maulydia Ulfa (Administrasi Bisnis), Elsa Tari Utami (Teknik Elektro), Dilla Nurnila Mala Sari (Teknik Informatika), dan Gheby Fabian Sumampouw (Ilmu Hukum). Mereka dibawah Dosen Pembimbing Lapangan (DPL), Muthmainnah MKom.
Ketua Kelompok KKN, Sarah Ramadani mengatakan, di masa pandemi ini membawa dampak besar bagi kehidupan masyarakat mulai dari kesehatan, ekonomi, sosial, keagamaan maupun pendidikan yang mana kegiatan belajar mengajar dilakukan secara online sehingga menurunnya minat belajar pada anak-anak.
“Dengan kegiatan belajar bersama diharapkan dapat meningkatkan minat belajar pada anak-anak tersebut,” katanya.
Pada kesempatan itu, Sarah menyebutkan, bimbingan yang mereka ajarkan untuk anak-anak seperti cara berhitung, membaca, dan materi tentang keagamaan seperti doa sehari-hari atau surat pendek.
“Berharap kegiatan belajar bersama ini dapat terus berlanjut yang telah diadakan rutin setiap hari Selasa dan Kamis,” tutupnya.[tmi]