HMMI Aceh Salurkan Paket Sembako Untuk Korban Banjir di Aceh Utara

SHARE:  

Humas Unimal
HMMI Aceh Salurkan Paket Sembako Untuk Korban Banjir di Aceh Utara

UNIMALNEWS | Lhoksukon - Himpunan Mahasiswa Manajemen Indonesia (HMMI) Daerah Aceh menyalurkan bantuan untuk korban banjir di Gampong Keutapang, Kecamatan Lhoksukon, dan Gampong Ceubrek Pirak, Kecamatan Matangkuli, Aceh Utara, Selasa (11/1/2022).

Ketua Koordinator HMMI Aceh,Reva Zalwi Furqan mengatakan, bantuan yang disalurkan seperti beras, minyak, gula, telur, kecap, saos, air mineral kotak, dan bahan sembako lainya yang dananya bersumber dari hasil penggalangan dana dan aksi solidaritas untuk korban banjir pada waktu yang lalu.

“Kami melakukan penggalangan dana mulai hari Selasa (4/1/2022) sampai dengan  Rabu (5/1/2022), galangan dana dilakukan secara langsung turun ke jalan dan via transfer,” katanya.

Setelah itu, Reva menyebutkan, hasil galangan dana tersebut disalurkan langsung oleh HMMI Aceh ke masing-masing titik di dua gampong tersebut. Pihaknya berharap agar bantuan yang disalurkan ini berguna bagi semua masyarakat yang terdampak banjir.

"Ini dari rakyat yang disalurkan untuk rakyat,semoga bantuan ini bermanfaat untuk masyarakat yang terdampak banjir." ujar Reva.

Ketua Prodi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Malikussaleh,Widya Verawaty PhD memberi respon positif kepada HMMI Aceh, apalagi pengurus himpunan tersebut ada sebagian dari Prodi Manajemen Unimal.

"Alhamdulillah kegiatan kemanusiaan ini terlaksana, dan semoga sumbangsih yang ada mampu membantu masyarakat," tutup Widya.[tmi]


Berita Lainnya

Kirim Komentar