Mahasiswa KKN 127 Bantu Sukseskan Acara Memperingati Maulid Nabi di Gampong Krueng Mate

SHARE:  

Humas Unimal
Mahasiswa KKN 127 Bantu Sukseskan Acara Memperingati Maulid Nabi di Gampong Krueng Mate

UNIMALNEWS | Lhoksukon - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM) Universitas Malikussaleh Kelompok 127, ikut berpartisipasi dalam mempersiapkan acara Maulid Nabi Muhammad SAW serta santunan anak yatim yang digelar oleh pemuda Gampong Krueng Mate, Kecamatan Samudera, Kabupaten Aceh Utara, Senin (07/11/2022).

Muhammad Aulia Amru, selaku Ketua KKN-PPM Kelompok 127 menyebutkan bahwa memperingati maulid nabi salah satu tanda rasa sayang kita kepada nabi Muhammad SAW. Karena Nabi Muhammad SAW merupakan suri tauladan bagi umat muslim. 

“Kita sebagai mahasiswa KKN di Gampong Krueng Mate harus bisa memberikan kontribusi yang maksimal dalam mempersiapkan acara ini, diawali dengan membantu pemuda mempersiapkan acara sampai berlangsungnya acara,” katanya. 

Ia menyebutkan, Geuchik Gampong Krueng Mate sangat mengapresiasi bantuan mahasiswa KKN Kelompok 127 dalam mensukseskan acara maulid nabi tersebut. 

“Acara maulid Nabi ini juga dihiasi dengan kegiatan santunan kepada anak yatim,” ungkapnya. 

KKN PPM Kelompok 127 Unimal sendiri terdiri dari 16 mahasiswa dari berbagai jurusan. Dosen Pembimbing Lapangan (DPL), Khairina MSi., menyampaikan bahwa mahasiswa harus fokus dan semangat untuk membangun desa dengan program kerja yang terstruktur. 

Adapun mahasiswa tersebut antara lain Mauli Zahara (Akuntansi), Khaula Zuhra (Ekonomi Syariah), Rouzatul Fitriah (Manajemen), Aulia Rachmat (Administrasi Publik), Ratna Dewi Saputri (Administrasi Publik), Fitriani (Antropologi), Yuliya Pramesti (Sosiologi), Rosmiati (Kedokteran), Irfan Saputra Siregar (Agribisnis), Nadya Karisda Siregar (Agroekoteknologi), Cut Alya Yustika (Sistem Informasi), Muhammad Aulia Amru (Teknik Elektro), Muhammad Mahendra (Teknik Kimia), Salma Salsabila (Administrasi Publik), Fatnia (Teknik Kimia) dan Qashmal Alfarisin (Teknik Sipil).[tmi]


Berita Lainnya

Kirim Komentar