Kelompok KKN 119 Ikut Bantu Proses Pelaksanaan Posyandu di Gampong Mancang

SHARE:  

Humas Unimal
Kelompok KKN 119 Ikut Bantu Proses Pelaksanaan Posyandu di Gampong Mancang

UNIMALNEWS | Lhoksukon - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (KKN-PPM) kelompok 119 Universitas Malikussaleh ikut serta membantu pelaksanaan kegiatan Posyandu balita dan cek kesehatan gratis di Meunasah Gampong Mancang, Kecamatan Samudera, Aceh Utara, Rabu (16/11/2022).

Kegiatan ini dilaksanakan dini hari pada tanggal 16 setiap bulannya, dan dimulai pukul 09.00 WIB dan selesai pada 11.00 WIB dengan total 40 peserta. Posyandu balita dan cek kesehatan salah satu program rutin bulanan yang disosialisasikan desa itu sendiri dan dijalankan oleh dan Ibu-Ibu PKK (Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga) Gampong Mancang.

Kegiatan ini bertujuan untuk menentukan pertumbuhan balita gampong, mengenai  pemeriksaan yang dijalankan adalah pemeriksaan tekanan darah, berat badan, tinggi badan, serta memberikan vitamin, suplai makanan, dan suplai gizi seperti susu.

Susi Elvina Sari mahasiswa dari Fakultas Kedokteran Unimal dari kelompok 119 mengatakan, membantu kegiatan Posyandu dan cek kesehatan masyarakat, bertujuan melihat secara langsung proses pelayanan.

"Kegiatan Posyandu ini dilakukan sebagai bentuk pengabdian dan partisipasi mahasiswa kkn 119, bertujuan  untuk memberikan pelayanan kesehatan pada ibu hamil, ibu menyusui, bayi dan balita. Dalam salah satu kegiatan ini dilakukan pengukuran tinggi badan dan berat badan secara berkala setiap bulannya untuk mencegah terjadinya stunting pada anak," ujarnya.

Selain itu, Ibu PKK Gampong Mancang, Cut Nurma Yunita menyampaikan, adanya kedatangan mahasiswa ini dapat membantu dan membuat suasana lebih bersemangat.

"Adanya keikutsertaan adik – adik mahasiswa, kegiatan Posyandu balita dan cek kesehatan berasa lebih berkesan karena adanya partisipasi dari mahasiswa, seperti memberi motivasi untuk ibu-ibu betapa pentingnya ikut datang ke Posyandu. Bertujuan untuk memastikan tumbuh kembang anak," pungkasnya.


Kirim Komentar