Kelompok 22 KKN Mengadakan Sosialisasi Bahaya Penyakit DBD di Gampong Keudee Blang Ara

SHARE:  

Humas Unimal
Kelompok 22 KKN Unimal Mengadakan Sosialisasi Bahaya Penyakit DBD di Gampong Keudee Blang Ara

UNIMALNEWS | Lhoksukon – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Malikussaleh kelompok 22 mengadakan sosialisasi bahaya penyakit Demam Berdarah (DBD) kepada masyarakat Gampong Keude Blang Ara Kecamatan Kuta Makmur, Aceh Utara, Senin (21/11/2022).

Kegiatan ini dimulai pukul 10.20 WIB dan selesai pukul 11.30 WIB, sosialisasi dilakukan dengan menyebarkan poster ke rumah-rumah warga dengan sedikit penjelasan tentang masalah penyakit DBD dan cara pencegahannya kepada warga yang ada di Gampong Keude Blang Ara.

Sultan Abyan Altaqhi, Salah satu anggota Kelompok 22 mengatakan, di musim hujan seperti saat ini, nyamuk banyak berkembang biak, dan hal tersebut adalah salah satu faktor utama DBD, dan tujuan kami yaitu ingin memberikan edukasi masalah pencegahan penyakit DBD kepada masyarakat agar membuka pikiran masyarakat akan pentingnya menjaga lingkungan agar terhindar dari penyakit DBD.

"Dengan sosialisasi yang kami lakukan ini diharapkan bisa membuat Masyarakat Gampong Keude Blang Ara ini bisa lebih waspada dan berhati-hati dan supaya selalu menjaga lingkungan agar tidak menjadi tempat nyamuk berkembang biak kedepannya, sehingga diharapkan terhindar dari penyakit DBD yang mematikan," ujar Lia Zahara, salah satu anggota kelompok 22 Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Malikussaleh.

Adapun mahasiswa kelompok 22 KKN PPM antara lain Ilham Baihaqi, Lia Zahara, Taufik Rahman, Juli Ramizatun, Cut Yusnidar, Zahrina, Viona Bella Rosalina, Salsa Nabila Inong Ramadhana, Rizza Al-Arabi, Negi Prianda Saragih, Alfina Wahyu Rahmadian, M. Arief Maulana, Shabrina Ulva Maizan, Sultan Abyan Altaqhi, Ramadhani Sebayang, dan Jerniati Nasution. Mereka semua dibimbing oleh Syahrial MSI.[tmi]


Kirim Komentar