Tutup Kegiatan PKKMB 2019, Rektor Unimal: Kuliah Itu Bukan Selesai Tepat Waktu, Tapi Harus Ada Prestasi Yang Dicapai

SHARE:  

Humas Unimal
REKTOR Universitas Malikussaleh Dr Herman Fithra menutup kegiatan PKKMB tahun 2019 di lapangan bola kaki kampus Bukit Indah Lhokseumawe, Foto: Bustami Ibrahim

UNIMALNEWS | Lhokseumawe - Sebelumnya kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) Universitas Malikussaleh dibuka secara resmi Kamis (22/8/2019) di lapangan bola kaki kampus Bukit Indah, Lhokseumawe. Hari ini (31/8/2019) penutupan PKKMB Unimal dimulai dari pukul 08.00 WIB dan diikuti oleh seluruh peserta PKKMB yang berjumlah sekitar 3.594 mahasiswa baru. Kegiatan penutupan PKKMB tersebut sekaligus mengumumkan bahwa peserta telah diresmikan menjadi mahasiswa baru di kampus Unimal.

“Selain memperkenalkan kehidupan kampus terhadap calon mahasiwa baru, kegiatan PKKMB kali ini juga bertujuan untuk menumbuhkan  rasa  persaudaraan  di  kalangan  civitas  akademika dalam rangka menciptakan lingkungan kampus yang nyaman, tertib, dan dinamis,” kata Hadi Iskandar selaku ketua panitia PKKMB.

Rektor Unimal Beri Pembekalan PKKMB Untuk 3.554 Mahasiswa Baru

Menurutnya, rangkaian kegiatan PKKMB telah dilakukan sesuai dengan surat edaran Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti) Republik Indonesia. Kegiatan PKKMB yang telah berjalan selama satu minggu itu turut menghadiri pemateri dari Danrem 011 Lilawangsa, Kepala BNN Lhokseumawe dan Organisasi Mahasiswa.

Hadi berharap setelah usai kegiatan PKKMB itu para mahasiswa baru bisa menumbuhkan kesadaran akan tanggung jawab akademik dan sosial. Selain itu rangkaian kegiatan pengenalan kampus ini diharapkan dapat memberikan bekal informasi seputar dunia kampus, wawasan kebangsaan, cinta Tanah Air, bela negara, penghargaan terhadap budaya dan keragaman.

“Lewat PKKMB kali ini, kami ingin mahasiswa baru bisa beradaptasi dengan lingkungan kampus dan mampu mentaati tata tertib yang ada di Universitas Malikussaleh,” tutupnya.

BACA: PKKMB Unimal Ciptakan Mahasiswa, Cerdas, Berani dan Berkarya

Selain itu, Hadi juga menyampaikan tentang mahasiswa berprestasi tahun 2019 ditingkat Internasional,  Nasional, regional, dan Daerah.

Sementara Rektor Unimal Dr Herman Fithra ketika melakukan penutupan kegiatan PKKMB itu menyampaikan pada hari Minggu tanggal 8 September 2019 ada kegiatan silaturrahim antara civitas akademika Universitas malikussaleh dengan masyarakat Kabupaten Aceh Utara dan Kota Lhokseumawe di kampus Bukit Indah Unimal.

"Jadi untuk memeriahkan kegiatan tersebut, diharapak mahasiswa baru bisa hadir dan kegiatan dimulai jam 06:30 WIB pagi yang dimulai dengan olah raga bersama dan juga disini nanti akan ada Bazar yaitu ekonomi masyarakat dan kemahasiswaan,"ajak Rektor Unimal.

Menurutnya, kegiatan PKKMB tahun 2019 di Unimal telah berjalan selama lima hari, Herman yakin dengan kehadiran para pemateri, maka akan banyak diajarkan tentang kehidupan kampus termasuk pada sebuah program studi.

"Apa yang didapatkan selama PKKMB itu menjadi modal awal buat adek-adek agar dapat sukses nantinya dalam perkuliahan," terang Rektor Herman.

Herman menjelaskan, dalam perkuliahan itu bukan hanya bisa selesai tepat waktu, tetapi harus ada prestasi yang bisa di capai baik dicabang akademik ataupun olahraga.

"Unimal kampus besar, dan disini kalian bisa mengeluarkan unek-uneknya, berekspresi untuk menggapai pendidikan yang lebih baik, nanti jika sudah kembali kemasyarakat kita harap ada kemampuan akademik yang dapat diaplikasikan dalam masyarakat,"kata Rektor Herman Fithra.

Penutupan PKKMB itu juga dihadiri oleh Pembantu Rektor Bidang Kemahasiswaan Dr. Baidhawi, Dekan Pertanian Dr. Ir. Mawardati, Kepala UPT Kehumasan dan Hubungan Eksternal Teuku Kemal Fasya serta sejumlah kepala program studi telihat juga meramaikan acara tersebut. Penutupan itu juga ada diadakan kegiatan Formasi Mozaik yang juga ikut menyemarakkan hari penutupan tersebut.[tmi]


Kirim Komentar