Mahasiswa KKN-PMM Unimal K-067 Bersama Warga Ikut Pengajian Rutin Di Gampong Jurong

SHARE:  

Humas Unimal
Foto ist

 

 

UNIMALNEWS| Aceh Utara - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran dan Pemberdayaan Masyarakat (KKN PPM) Universitas Malikussaleh kelompok 067 dibimbing Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) Subhan, mengikuti pengajian rutin di Balai Pengajian Desa Jurong, Kecamatan Sawang, Jumat (20/10). 

Kegiatan tersebut dihadiri oleh beberapa ibu-ibu Desa Jurong dan istri geuchik yaitu ibu Marwidah. Turut serta juga mahasiswa perempuan KKN PPM Unimal kelompok 067 yaitu Rahil Laiya, Selly Alfika, Safira, Rahmatilla, Nikita Adinda, Moliana, Lisma, Indah Rahmania, Ade Puspita, dan 4 mahasiswa laki-laki KKN PPM kelompok 067.

Rahil Laiya, salah satu mahasiswa KKN yang turut berhadir pada pengajian tersebut memuji adanya rutinitas keagamaan seperti pengajian rutin itu. Dirinya juga berharap kegiatan tersebut dapat membentuk tatanan masyarakat yang agamis. 

"Bagus kegiatannya, kegiatan seperti itu harus sering kita ikuti agar kita dapat menjadi masyarakat yang agamis," Katanya.

Selain itu, menurut Marwidah, selalu ibu geuchik Desa Jurong, kegiatan ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antar mahasiswa KKN dengan masyarakat Desa Jurong. Ia berharap dengan mengikut sertakan mahasiswa KKN ke pengajian rutin tersebut, mereka dapat lebih dekat dengan masyarakat.

Kegiatan pengajian ini dilakukan setiap seminggu sekali tepatnya di hari Jumat pada pukul 09.00 - 11.00 WIB dengan tujuan untuk mendapatkan ilmu agama yang bermanfaat. 

Selain itu, kegiatan tersebut juga diisi oleh seorang Tgk yang menyampaikan materi tentang akhlak baik. Ia juga menyampaikan kepada hadirin untuk selalu ingat dengan dosa serta mengajak untuk mendekatkan diri kepada kebaikan. 

"Kita semua pasti akan kembali kepada Allah. Kita yang menentukan kemana kita akan berpulang, ntah itu syurga atau neraka. Untuk itu lakukanlah kebaikan agar kita dapat berpulang ke pada tempat yang terbaik bagi Allah, " ucapnya. 

Di akhir kegiatan, Tgk tersebut berpesan kepada mahasiswa KKN untuk berperilaku yang baik di Desa Jurong ini.

"Lakukanlah yang terbaik untuk Desa ini, agar ketika pulang dari desa kalian punya kenangan yang baik untuk masyarakat desa Jurong ini, " ungkapnya.(mcl)


Berita Lainnya

Kirim Komentar