UNIMALNEWS | Bukit Indah - PT Pertamina (Persero) memberikan hibah barang kepada Universitas Malikussaleh. Hibah barang tersebut berupa satu buah kendaraan operasional dan satu buah ambulans, dengan tipe kendaraan yang sama yaitu Toyota Hi Ace Premio 2.8 M/T.
Adapun untuk kendaraan operasional sudah tiba dan diantarkan melalui jasa pengiriman mobil PT Anugerah Mandiri Bersama yang beralamat Jakarta Selatan. Kendaraan tersebut dikirimkan dengan kapal laut yang bersandar di Belawan dan selanjutnya diantarkan langsung lewat perjalanan darat ke Kampus Unimal Bukit Indah, Lhokseumawe.
Kendaraan operasional tersebut diterima pada Kamis (18/1/2024) oleh Rektor dan Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan. Sebelum Berita Acara Serah Terima (BAST) ditandatangani oleh Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan; Dr Mukhlis, kendaraan tersebut diperiksa kelengkapan dan kesesuaiannya dengan dokumen pengantaran.
Menurut Rektor Universitas Malikussaleh, Prof Dr Herman Fithra Asean Eng, bahwa diterimanya hibah barang ini merupakan tindak lanjut dari kerja sama antara PT Pertamina (Pesero) dengan Universitas Malikussaleh dengan nomor SP-628/N00320/2023-S4. Pemberian hibah barang ini merupakan bentuk tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL) dari PT Pertamina (Persero) kepada Universitas Malikussaleh.
TJSL adalah kegiatan yang merupakan komitmen perusahaan terhadap pembangunan yang berkelanjutan dengan memberikan manfaat pada ekonomi, sosial, lingkungan serta hukum dan tata kelola dengan prinsip yang lebih terintegrasi, terarah, terukur dampaknya serta dapat dipertanggungjawabkan dan merupakan bagian dari pendekatan bisnis perusahaan.
Kendaraan operasional ini nantinya akan digunakan untuk penjemputan tamu-tamu Universitas Malikussaleh serta mendukung berbagai kegiatan mahasiswa yang dapat memberikan kontribusi kepada Indikator Kinerja Utama (IKU) Universitas.
Untuk kegiatan mahasiswa adalah semua kegiatan yang menuju keunggulan Unimal dan mendukung pengembangan karakter mahasiswa untuk menuju Indonesia maju 20245. “keberadaan kendaraan operasional ini bisa digunakan mahasiswa dalam kegiatan penguatan karakter kebangsaan antar perguruan tinggi yang ada di Aceh ataupun membantu mahasiswa yang mengikuti kegiatan kampus merdeka yang mengambil kuliah di Universitas Malikussaleh, karena saat ini jumlah kendaraan operasional berupa bus masih sangat kurang keberadannya,” jelas Rektor.
Sementara itu, kendaraan ambulans akan diterima oleh Unimal pada akhir bulan Januari atau awal bulan Februari, karena kendaraan sudah langsung dilengkapi dengan fasilitas standar pelayanan kesehatan.”Ambulans ini akan sangat membantu bagi klinik kesehatan Unimal dan juga bisa digunakan oleh relawan yang diturunkan oleh Unimal saat terjadi bencana seperti banjir,” pungkas Rektor [ryn]
Berita ini telah terbit di Harian Serambi Indonesia tanggal 19 Januari 2024