Unimal Bangun Kerjasama Dengan PT PIM

SHARE:  

Humas Unimal
Rektor beserta beberapa Pimpinan Universitas Malikussaleh bersama Direktur PT. Pupuk iskandar Muda (PIM) seusai pertemuan, Selasa (26/2)

UNIMALNEWS | Lhokseumawe - Rektor Universitas Malikussaleh (Unimal) Dr. H. Herman Fithra membangun kerjasama dengan Perusahaan PT Pupuk Iskandar Muda (PIM) dibidang pendidikan dan rekrutmen tenaga kerja kedepan. Selasa (26/02/2019)

Pertemuan yang berlangsung di kantor PT PIM itu turut dihadiri oleh pembantu Rektor IV Juli Mursyidah, Dekan Pertanian Dr. Ir. Mawardati, Dekan Kedokteran Dr.dr.Rajuddin, Dekan FKIP Ferri Safriwardy, dan Ketua LPPM Unimal Yulius Dharma.

Kedatangan tim Rektorat Unimal tersebut disambut oleh Direktur Utama PIM, Huzni Ahmad Zaki, Direktur SDM dan Umum, Usni Safrizal dan Sekretaris Perusahaan Masridar.

Dari Hasil pertemuan tersebut, Unimal dan PIM sepakat untuk menjadikan perusahaan PIM sebagai pelapor bagi mahasiswa Unimal dalam mengikuti program magang bersertifikat (PMMB) dari semua Fakultas yang ada.

Selanjutnya PT PIM akan bersinergi dengan Unimal dalam rangka perekrutan pegawai/karyawan di perusahaan tersebut. Nantinya akan dilakukan MoU antara Unimal dengan FHCI (Forum Human Capital Indonesia), serta peran Unimal juga akan dilibatkan dalam Kawasan Ekonomi Khusus (KEK), baik dosen maupun mahasiswa


Kirim Komentar